Ini salah satu Gadget yang aneh bin ajaib menurut saya secara pribadi tapi kemampuannya mantep abis! Sebuah Innovasi dari sebuah perusahaan pembuat PC yang cukup terkenal di Negeri Matahari Terbit alias Jepang..Yup,nama dari Gadget fantastis dan bombastis ini adalah Kojinsha DZ…Yak,Netbook pertama di dunia yang menggunakan 2 monitor sekaligus alias Dual Screen! Seperti biasa,Speknya pun saya ikut sertakan di artikel ini….Spesifikasinya adalah:

Processor:AMD Athlon Neo MV-40 dengan kecepatan 1.6 Ghz

VGA:ATI Radeon HD 3200 Graphic chipset (!!)

HDD:160 GB

Monitor: 2 buah Monitor berukuran 10.1″ yang setiap Monitornya memiliki Resolusi sebesar 1024 x 600.Salah satu fiturnya yang paling yahud adalah menggabungkan kedua Monitor tersebut menjadi satu Tampilan sehingga dapat menghasilkan Resolusi Monitor Total sebesar 2048 x 600!!

Jadi,udah pada jelaskan netbook ini tidak hanya untuk bersurfing ria di Inernet,namun juga bisa untuk menonton Film dan Game yang “sedikit” High Definition.Mengapa hanya sedikit? karena processornya yang kurang mendukung hal tersebut…hhe…^_^ Namun yang cukup disayangkan adalah belum disertakannya Harga dari Netbook Fantastis ini…T_T….